Zippyshare Tutup Setelah 17 Tahun Beroperasi, So Long Zippy!

Zippyshare Tutup Setelah 17 Tahun Beroperasi, So Long Zippy!

Zippyshare memutuskan untuk menutup layanan file hostingnya setelah 17 tahun beroperasi. Salah satu penyebabnya adalah masalah finansial.

Zippyshare secara resmi memutuskan untuk menutup layanannya pada akhir bulan Maret 2023.

Hal ini dikonfirmasi oleh pemilik situs dalam laman blog resminya.

Zippyshare dikenal sebagai salah satu layanan file hosting yang mudah untuk digunakan dan memiliki kecepatan download yang cepat.

Namun, setelah berjalan selama 17 tahun lamanya, layanan ini terpaksa harus berhenti beroperasi karena adanya kendala finansial.

Alasan Zippyshare Tutup

Dilansir dari laman blog resminya, ada 3 alasan utama kenapa sang pemilik harus menutup layanan Zippyshare, di antaranya adalah masalah kompetisi, penggunaan adblock, hingga tagihan listrik yang terus melambung.

Tak heran, kompetisi di segmen file hosting memang cukup sengit. Apalagi dengan adanya berbagai macam layanan cloud storage yang bermunculan seperti Google Drive, OneDrive, hingga iCloud.

Selanjutnya, penggunaan adblock dan tagihan listrik dari Zippyshare juga menimbulkan masalah finansial bagi pemiliknya.

Dilaporkan dari laman tersebut, sang pemiliik mengaku bahwa dalam beberapa tahun terakhir, tagihan listrik untuk Zippyshare naik hingga 2,5 kali lipat.

Sehingga dengan banyaknya server yang harus dikelola, tagihan yang harus mereka bayar juga sangat tinggi.

Oleh karena itu, mereka merasa kesulitan untuk menyeimbangkan antara pemasukan dan pengeluaran yang harus mereka keluarkan untuk memelihara server di Zippyshare.

Pengguna Diminta untuk Backup

Selain mengumumkan alasan penutupan Zippyshare, sang owner juga menyarankan untuk para pengguna yang masih menyimpan data dan file mereka untuk segera melakukan backup.

Waktu yang diberikan hanya sampai akhir bulan Maret atau kurang lebih selama 2 minggu.

Jika lebih dari itu pengguna tidak melakukan backup, maka seluruh file mereka otomatis akan hilang karena dampak penutupan ini.

Zippyshare yang sudah beroperasi sejak 2006 pada akhirnya harus mengakhiri perjalanannya di tahun 2023.

Mau tidak mau, mereka harus mengambil langkah ini karena kendala yang mereka alami juga tidak mudah.

Sebagai alternatif, jika kamu adalah pengguna Zippyshare, kamu bisa pindahkan semua filemu ke layanan file hosting lain seperti Dropbox atau Mediafire.

Versi Stabil One UI 6 untuk Android 14 Kini Sudah Tersedia!

Versi stabil One UI 6 telah tersedia untuk Galaxy S23 di wilayah tertentu dan akan diupdate secara bertahap ke wilayah yang lainnya.

Desain Oppo Find X7 Terungkap, Punya Susunan Kamera Berbentuk T

Seri Oppo Find X7 dikabarkan memiliki desain kamera melingkar besar di bagian belakang, dengan lensa kamera disusun dalam bentuk huruf T.

Microsoft Luncurkan Channel Discord untuk Pengguna Microsoft Store

Microsoft resmi memperkenalkan channel discord untuk menerima feedback terkait Microsoft Store.

Bocoran Terbaru Vivo X100 Pro, Punya Kamera Periskop 64MP!

Vivo akan merilis seri Vivo X100 Pro dengan kamera periskop berteknologi canggih berlensa Vario-Apo-Sonnar.

Resmi Rilis! GPT-4 Kini Sudah Tersedia di Bing dan ChatGPT

OpenAI resmi merilis GPT-4. Model terbaru yang lebih canggih ini kini sudah tersedia di Bing dan ChatGPT. Berikut detailnya.

Ikon Instagram di Android Kini Bisa Disesuaikan dengan Tema Ponsel

Pengguna android kini bisa mengubah ikon Instagram agar menyesuaikan dengan tema ponsel yang digunakan.