WhatsApp Bakal Punya Fitur Edit Stiker Langsung dari Aplikasi

WhatsApp Bakal Punya Fitur Edit Stiker Langsung dari Aplikasi

WhatsApp sedang menguji coba fitur edit stiker bagi para pengguna Android. Fitur ini rencananya akan dirilis dalam waktu dekat.

WhatsApp sebagai aplikasi perpesanan kembali merilis fitur terbarunya untuk memudahkan para pengguna.

Pada Maret 2024 ini, WhatsApp kembali merilis dan menguji coba fitur yang berkaitan dengan edit pesan, yaitu edit stiker.

Fitur edit stiker ini dirilis oleh WhatsApp untuk memudahkan para penggunanya dalam berbagi stiker.

Diketahui, fitur edit stiker ini dirilis oleh WhatsApp setelah sekian lama tool ini absen dalam aplikasi berbagi pesan ini.

Absennya tool ini membuat para penggunanya harus menggunakan aplikasi lain jika ingin membuat stiker yang akan dibagikan nantinya

Akhirnya, WhatsApp merespon keinginan para penggunanya dengan merilis fitur edit stiker langsung dari aplikasi.

Lebih lanjut, fungsi dari fitur ini yaitu agar para pengguna bisa memakai gambar sendiri untuk memproduksi stiker.

Fitur edit stiker hadir dengan antarmuka yang user friendly dan memudahkan para pengguna membuat stiker dengan menambah teks, frasa, serta emoji yang sesuai dengan konteks percakapan.

Mirip versi iOS

Dikutip dari laman WABetaInfo, fitur edit stiker di Android sendiri dibuat mirip seperti iOS.

Hal tersebut membuat para pengguna dengan mudah bisa memilih gambar di galeri ponsel dan aplikasi akan menganalisa gambar serta memangkasnya sesuai dengan keinginan.

Kemudian, background akan dihapus untuk membuat format stiker yang clean dan WhatsApp juga akan menambahkan garis tepi putih untuk menyempurnakan stiker.

Untuk personalisasi akhir, para pengguna nantinya bisa menggunakan emoji dan juga teks.

Stiker Bisa di Simpan

Setelah membuat stiker, para pengguna bisa menyimpannya dibagikan dalam percakapan.

Stiker tersebut nantinya akan terdaftar dan tersimpan di “stiker favorit” agar bisa digunakan kembali.

Namun sayangnya, sampai saat ini penggunaan fitur edit stiker di WhatsApp mash terbatas dan hanya bisa digunakan bagi pengguna yang terdaftar dalam program beta Android versi 2.24.6.5.

Meski belum diketahui kapan tanggal peluncuran resminya bagi seluruh pengguna WhatsApp versi Android.

Pengujian beta di iOS dan Andriod mengindikasikan jika fitur edit stiker ini akan diluncurkan lebih luas dalam waktu dekat.

Samsung Targetkan Jual 20 Juta Ponsel Lipat di Tahun 2024

Samsung bakal rilis ponsel lipat model baru tahun depan. Secara keseluruhan, Samsung menargetkan penjualan hingga 20 juta unit di tahun 2024.

Threads Kini Bisa Hubungkan Akun ke Fediverse, Begini Cara Kerjanya!

Threads uji coba koneksi akun ke fediverse bagi para pengguna beta. Begini cara menggunakannya.

Rilis Januari 2024, Ini Bocoran Terbaru Samsung Galaxy S24 Series

Leaker ternama, Evan Blass melalui platform X (Twitter) membocorkan spesifikasi lengkap dari tiga seri Galaxy S24.

Apple Luncurkan iOS 16.3.1, Apa yang Baru?

Apple meluncurkan iOS 16.3.1 untuk memperbaiki beberapa masalah dan bug yang ada di versi 16.3, baik di iPhone maupun iPad.

Panggilan Grup WA di iPhone Kini Bisa Undang Hingga 31 Orang!

Pengguna iPhone kini bisa melakukan panggilan grup dengan 31 orang lainnya di WhatsApp. Jadi, total partisipan yang tergabung ada 32 orang.

PS5 Pro Dirumorkan Akan Rilis September 2023, Begini Spesifikasinya!

Sony dikabarkan akan meluncurkan seri terbaru dari PlayStation 5, yaitu PlayStation 5 Pro (PS5 Pro) pada September 2023 mendatang. Apa bedanya?