Jajaran iPhone 15 Resmi Dirilis, Ini Detail Harga dan Spesifikasinya!

Jajaran iPhone 15 Resmi Dirilis, Ini Detail Harga dan Spesifikasinya!

iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max resmi dirilis dengan harga mulai dari 12 jutaan. Berikut spesifikasi detailnya.

Seri terbaru iPhone yang sudah dinanti-nantikan, yakni IPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max akhirnya telah resmi dirilis pada 12 September 2023 di event Wonderlust.

Untuk seri iPhone 15 dan iPhone 15 Plus tetap menggunakan layar 6,1 inci dan 6,7 inci, namun Apple meningkatkan kecerahan maksimum-nya hingga 2000 nits.

Sementara versi Pro memiliki layar berukuran 6,7 inci dan menggunakan tipe OLED t dengan tingkat kecerahan maksimum 2.000 nits dan perlindungan Ceramic Shield.

Dari segi kamera, iPhone 15 juga mengalami peningkatan dibanding seri sebelumnya. Ponsel ini dilengkapi sensor utama 48 megapiksel yang membuatnya memiliki fitur mode zoom optik 1x dan 2x serta lensa ultra lebar standar 0,5x.

Apple juga meningkatkan fitur pada mode Potret. Kini, pengguna dapat mengambil gambar potret dalam kondisi cahaya redup.

iPhone 15 dan iPhone 15 Plus ditenagai oleh chip A16 Bionic, yang sebelumnya juga digunakan di iPhone 14 Pro.

System-on-a-chip ini mencakup CPU enam inti dan GPU 5 inti yang membuat ponsel ini menjanjikan peningkatan kinerja optimal.

Sementara versi Pro menggunakan A17 Pro Bionic terbaru dan menggunakan arsitektur 3nm.

Untuk pengisian dayanya, baik iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max kini difasilitasi melalui port USB-C baru.

Seri iPhone 15 dan iPhone 15 Plus akan mulai dijual pada 22 September 2023. Untuk iPhone 15 dan iPhone 15 Plus hadir dalam pilihan warna Blue, Pink, Yellow, Green, dan Black.

Sementara untuk seri iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max memiliki varian warna Natural Titanium, Blue Titanium, White Titanium dan Black Titanium.

Untuk harganya, seri iPhone 15 akan dibanderol dengan harga mulai dari $799 atau sekitar 12 juta rupiah, sedangkan iPhone 15 Plus dibanderol dengan harga mulai dari $899 atau sekitar 13,8 juta rupiah.

Sementara untuk versi Pro, iPhone 15 Pro dijual dengan harga mulai dari $999 atau 15,3 juta rupiah dan iPhone 15 Pro Max dijual dengan harga mulai dari $1.199 atau 18,4 juta rupiah.

Rumor iPhone 16 Pro: Layar Lebih Besar hingga Jaringan 5G yang Lebih Cepat!

Meski pengumumannya masih lama, sudah banyak rumor yang beredar terkait iPhone 16 yang akan diluncurkan.

Microsoft Luncurkan Channel Discord untuk Pengguna Microsoft Store

Microsoft resmi memperkenalkan channel discord untuk menerima feedback terkait Microsoft Store.

Samsung Galaxy S24 Series Bakal Punya Layar Sentuh yang Lebih Responsif

Jelang acara Samsung Galaxy Unpacked 2024, ada banyak detail menarik yang muncul dari S24 Series. Salah satunya respon touchscreen yang jauh lebih cepat dan halus.

Android 14 Bakal Punya Fitur Kesehatan Baterai, Ini Fungsinya!

Android 14 akan hadirkan fitur baru yang berhubungan dengan kesehatan baterai. Seperti apa detailnya?

Samsung Galaxy Book 4 Ultra Siap Rilis Minggu Depan, Ini Spesifikasinya!

Samsung Galaxy Book 4 Ultra dibekali prosesor Intel Core Ultra 7 155H yang dipadukan dengan GPU Nvidia GeForce RTX 4050.

Instagram Rilis Fitur Baru, Ada Stiker AI hingga Filter Foto

Instagram kebanjiran fitur baru mulai dari filter foto yang akan diposting hingga kemudahan membuat stiker AI dari foto dan video sendiri.