7 Cara Mengatasi Kode Verifikasi WhatsApp yang Tidak Masuk

7 Cara Mengatasi Kode Verifikasi WhatsApp yang Tidak Masuk

Ketika ingin mengubah nomor WhatsApp yang lama atau login ke perangkat yang baru, kamu perlu melakukan verifikasi.

Tujuannya tak lain adalah agar akun WhatsApp tetap aman dan tidak sembarang orang bisa menggunakannya kecuali kamu sebagai pemiliknya.

Namun, terkadang setelah menunggu lama, kode verifikasi WhatsApp yang diminta tak juga muncul.

Hal seperti ini tentu bikin sebel, kan?

Apalagi jika itu nomor satu-satunya yang sudah lama digunakan untuk berkomunikasi di WA.

Nah, jika kamu mengalaminya, kamu bisa simak penyebab serta cara mengatasi kode verifikasi wa yang tidak masuk di bawah ini.

Penyebab Kode Verifikasi WhatsApp Tidak Masuk

Berdasarkan laman bantuan WhatsApp, beberapa penyebab kode verifikasi tidak masuk yang sering terjadi adalah pengguna memasukkan nomor telepon yang salah atau terjadi masalah pada koneksi internet.

Lebih lanjut, berikut adalah penyebab umum yang mengakibatkan kode verifikasi wa tidak terkirim:

  1. Jaringan internet di lokasimu sedang mengalami gangguan atau tidak stabil
  2. Gangguan jaringan pada provider kartu SIM
  3. Salah memasukkan nomor telepon
  4. Nomor yang digunakan tidak bisa menerima pesan atau panggilan telepon alias sudah tidak aktif lagi
  5. Nomor yang dimasukkan telah ditandai sebagai spam atau dibanned oleh WhatsApp
  6. Mengaktifkan pemblokiran telepon dan pesan masuk
  7. Server WhatsApp sedang sibuk

Cara Mengatasi Kode Verifikasi WhatsApp Tidak Masuk

Berikut adalah beberapa cara yang bisa kamu coba untuk mengatasi kode verifikasi WhatsApp yang tidak masuk:

1. Tunggu Beberapa Saat

Sebaiknya jangan buru-buru panik ketika belum menerima pesan masuk berisi kode verifikasi dari Whatsapp.

Tunggulah beberapa saat sampai waktu tunggu habis, baru kemudian mencoba sekali lagi dengan klik Kirim Ulang SMS.

Waktu tunggunya bisa berlangsung hingga 10 menit, jadi sebaiknya bersabar dulu.

2. Jangan Memasukan Kode Verifikasi Acak

Menunggu memang sesuatu hal yang sangat membosankan, tapi kali ini kamu harus sabar.

Sebaiknya hindari menebak kode verifikasi WhatsApp yang berjumlah 6 digit ini secara acak.

kode verifikasi whatsapp

Ini bisa mengakibatkan nomor kamu terkunci dan tidak bisa digunakan dalam jangka waktu tertentu.

3. Gunakan Opsi Panggil Saya

Jika sudah menunggu dan kirim ulang SMS namun tetap belum menerima kode verifikasi wa, kamu bisa gunakan opsi Panggil Saya (Call Me).

opsi panggil saya untuk mendapatkan kode verifikasi wa

Dengan opsi tersebut, kamu akan mendapatkan telepon dari pihak WhatsApp yang menyebutkan 6 digit kode verifikasimu.

Setelah kode verifikasi WhatsApp didapat, kamu bisa memasukkannya ke kotak yang tersedia untuk melanjutkan.

Untuk melakukan cara ini, pastikan nomor yang digunakan masih aktif dan bisa menerima panggilan telepon seluler.

4. Restart HP

Jika opsi Panggil Saya masih juga tak bisa digunakan, langkah selanjutnya yang bisa kamu coba adalah merestart HP-mu.

Cara ini bisa berguna dalam beberapa kasus, khususnya jika ada masalah koneksi internet.

Setelah restart, kamu bisa kembali membuka WhatsApp dan lakukan verifikasi nomor telepon sekali lagi.

5. Perbarui Aplikasi WhatsApp

Masalah kode verifikasi wa yang tidak masuk bisa jadi disebabkan oleh aplikasi WhatsApp yang kadaluarsa.

Untuk mengatasinya kamu bisa perbarui aplikasi WhatsApp tersebut ke versi terbarunya.

Kamu bisa melakukannya dengan mudah melalui Play Store untuk pengguna Android atau melalui App Store untuk pengguna iPhone.

Setelah diperbarui, cobalah masuk ke WhatsApp untuk mendapatkan kembali kode verifikasi yang belum sempat terkirim.

6. Periksa Pengaturan Blokir Pesan dan Panggilan

Ketika pesan berisi kode verifikasi dari WhatsApp tidak muncul di kotak masuk, bisa jadi pesan tersebut diblok oleh HP-mu.

Coba periksa pengaturan pesan dan panggilan yang terblokir di aplikasi Message/Pesan.

pengaturan blokir pesan dan panggilan untuk whatsapp

Jika ternyata pengaturannya aktif, silakan dimatikan untuk sementara waktu agar kode verifikasi WhatsApp bisa terkirim ke HP-mu.

7. Periksa Koneksi Internet

Terakhir dan paling penting adalah koneksi internet.

Meski tidak ada hubungannya dengan pengiriman pesan dari WhatsApp, tapi untuk berhubungan dengan aplikasi tetap membutuhkan koneksi internet.

Jadi pastikan perangkat telepon yang digunakan memiliki koneksi internet yang cepat dan stabil.

Kamu bisa coba ganti ke koneksi lain yang tersedia kemudian kirim ulang SMS kode verifikasi dari WhatsApp.

FAQ

Bagaimana Cara Mempercepat Kode Verifikasi WA yang Lama?

Pengiriman kode verifikasi WA biasanya memang cepat karena akan sampai dalam waktu maksimal 1 menit sejak request diterima. Jika setelah 1 menit belum masuk, kamu bisa coba mempercepatnya dengan tombol Kirim Ulang SMS.

Kenapa Kode Verifikasi WA Tidak Muncul di SMS?

Kode verifikasi wa yang tidak muncul di SMS bisa disebabkan oleh pengaturan aplikasi Pesan yang kamu gunakan. Untuk memunculkannya, aktifkan opsi Tampilkan SMS Yang Diblokir.

Bagaimana Cara Mendapatkan Kode Verifikasi WA Jika Nomor Hilang?

Kode verifikasi WA hanya bisa diterima jika nomor yang digunakan masih aktif. Jika nomor hilang, kamu harus menggunakan nomor lain yang masih aktif dan bisa kamu gunakan saat ini.

Bagaimana Cara Melihat Kode Verifikasi WA yang Lupa?

Jika kamu lupa kode verifikasi wa yang didapatkan, kamu bisa memintanya lagi dengan memilih opsi Kirim Ulang SMS.


Nah, itulah beberapa cara mengatasi kode verifikasi wa yang tidak masuk.

Cobalah satu per satu cermat dan teliti agar kode verifikasinya bisa terkirim dengan lancar.

Dengan demikian, kamu bisa menggunakan kembali wa-mu seperti semula, khususnya jika kamu sedang mengembalikan cadangan wa dari google drive.

Satu hal yang perlu diketahui, selain melalui pesan SMS dan opsi Panggil Saya, tidak ada cara lain untuk meminta kode verifikasi nomor telepon dari WhatsApp.

Alasannya sudah jelas karena masalah privasi dan keamanan pengguna WhatsApp itu sendiri.

Jadi, pastikan kamu tahu apa penyebab masalahnya lebih dulu agar langkah penyelesaian yang dilakukan berhasil dan kamu bisa login kembali ke nomor WhatsApp tersebut.

Semoga membantu!

Dwi Arizki Verdianto

Dwi adalah penulis dan editor di Teknogram. Dia merupakan seorang web developer dengan keahlian utama di bidang pengembangan web, open source, dan sistem operasi.

1200+ Bio IG Aesthetic, Keren, dan Singkat yang Viral di 2024

Rekomendasi bio ig aesthetic yang keren, singkat, dan lucu agar akun Instagram-mu makin menarik. Ada versi bahasa Indonesia dan Inggris juga, lho!

Cara Download & Install WhatsApp Mod Agar Aman dari Banned

Pernahkah kamu melihat orang yang menggunakan WhatsApp, tapi dengan tampilan atau fitur yang berbeda? Jika iya, maka...

1 Koin TikTok Berapa Rupiah? Ini Rincian Harganya (2024)

Penasaran berapa harga 1 koin TikTok jika dirupiahkan? Simak rincian harga terbarunya berikut ini!

Cara Ampuh Agar Filter Instagram Tidak Terlihat, Auto Keren!

Ketika membuat story instagram, kamu pasti akan menemukan berbagai jenis filter keren yang bisa kamu gunakan. Sayangnya,...

12 Cara FYP di TikTok Agar Cepat Viral (Terbukti di 2024)

Mau dapat banyak views dan followers di TikTok? Ikuti beberapa cara FYP di TikTok berikut ini agar videomu cepat trending dan viral.

Download WhatsApp Mod (WA Mod) APK Terbaru yang Aman di 2023

Download WA Mod APK terbaru yang aman, anti banned, dan tanpa kadaluarsa. Bisa lihat status yang di privasi dan banyak fitur menarik lainnya.