Publisher / Microsoft Publisher

Apa itu Microsoft Publisher?

Microsoft Publisher adalah salah satu software dari Microsoft yang berguna untuk desktop publishing seperti koran, majalah, kartu nama, kartu undangan, infografis, dll.

Ya, Microsoft Publisher sebenarnya memang merupakan software desain.

Berbeda dengan software Microsoft Word yang menekankan pada komposisi, Microsoft Publisher lebih menekankan pada aspek layout dan desain.

Oh iya, Microsoft Publisher juga sepaket dengan software word, powerpoint, excel, dll dalam Microsoft 365.

Jadi jika kamu mempunyai laptop Windows 10, maka software ini biasanya juga akan langsung terinstal pada laptopmu.

Fungsi Microsoft Publisher

Seperti yang disebutkan di awal, fungsi utama dari software ini adalah untuk keperluan desktop publishing.

Desktop publishing sendiri adalah suatu proses pembuatan dokumen yang akan diterbitkan menjadi berbagai produk seperti koran, brosur, kalender, dll.

Sebenarnya, fungsi di atas juga bisa dilakukan oleh software Microsoft lain seperti Word atau Powerpoint.

Namun, desktop publishing pada software-software tersebut hanya bersifat custom dan bukan fungsi utamanya.

Nah, pada Microsoft Publisher ini, kamu tidak perlu repot-repot membuat atau mencari template lagi. Karena sudah banyak template yang tersedia pada software ini yang bisa kamu pilih.

Dengan begitu, kamu hanya perlu mengembangkan kreativitasmu sebaik mungkin untuk membuat konten/isi yang menarik.

Belum lagi fitur-fitur yang dihadirkan software ini juga cukup simpel dan mudah untuk digunakan.

Software ini memang cocok bagi para pemula yang ingin belajar desain sebelum mempelajari software yang lebih rumit seperti coreldraw atau photoshop.

Meskipun begitu, ada juga beberapa usaha yang masih menggunakan software ini dengan tujuan efisiensi biaya.

Cara Menggunakan Microsoft Publisher

Sebenarnya, kalian tidak perlu skill yang terlalu expert untuk bisa menggunakan Microsoft Publisher. Kalian hanya perlu mengikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka aplikasi Microsoft Publisher di PC kalian. Jika kalian tidak punya aplikasinya, kalian bisa membelinya dengan berlangganan Microsoft 365.
  • Klik bagian ‘file’ dan pilih ‘new’. Lalu, pilih ‘more template’ untuk memilih template yang ingin kamu pakai.
  • Pada tahap ini, Microsoft Publisher akan menampilkan berbagai macam template sesuai dengan kategori seperti Personal, design set, event, cad, dll.
  • Setelah itu, klik ‘create’ dan kamu sudah bisa mulai mengedit menggunakan berbagai fitur yang tersedia pada ribbon yang terletak di bagian atas worksheet.
  • Jika sudah selesai diedit, kamu bisa menyimpan dokumennya dengan mengklik ‘file’ lalu pilih ‘save as’
  • Beri nama dokumenmu dan tentukan formatnya. Setelah itu klik save.

Fitur Unggulan Microsoft Publisher

Memiliki Penggaris dan Tata Letak yang Sangat Detail

Jika kalian menggunakan Microsoft Word, maka kalian bisa menemukan penggaris di bagian atas worksheet yang berfungsi agar teks bisa rapi dan sejajar.

Namun pada Microsoft Publisher, penggaris di sini lebih detail dengan satuan yang bermacam-macam seperti inch, cm, hingga pixel. Penggaris pada software ini bisa ditampilkan baik secara vertikal maupun horizontal.

Template yang Berlimpah

Microsoft Publisher memiliki template yang sangat banyak dengan tema yang beragam. Sehingga kamu bisa leluasa memilihnya sesuai dengan preferensimu.

Selain itu, software ini juga terintegrasi dengan email. Sehingga kamu bisa mengirim langsung hasil editanmu melalui email.

Karya yang kamu hasilkan pun juga bisa diekspor menjadi bentuk HTML atau PDF.

Document Sharing

Dengan Microsoft Publisher, kamu bisa membagikan dokumen yang kamu buat menekan tombol share yang terletak dibawah tombol print.


Kutip Istilah Ini

Verdianto, Dwi Arizki. 2023. “Microsoft Publisher - Pengertian, Fungsi, dan Cara Menggunakannya”. Teknogram. Diakses 28 Januari 2025. https://teknogram.id/kamus/publisher/

Berhasil Disalin

Dwi Arizki Verdianto

Dwi adalah penulis dan editor di Teknogram. Dia merupakan seorang web developer dengan keahlian utama di bidang pengembangan web, open source, dan sistem operasi.

Workstation

Workstation adalah salah satu jenis komputer dengan spesifikasi...

GPS

GPS atau Global Positioning System adalah sebuah sistem...

PowerPoint

PowerPoint adalah sebuah softwrae buatan Microsoft yang dirancang...

Program Aplikasi

Program aplikasi adalah suatu program komputer yang dirancang...

Monitor

Monitor adalah perangkat output yang menampilkan hasil pemrosesan...

FYP

FYP adalah singkatan dari For You Page, yaitu...