Cara Pinjam Pulsa Tri Lewat Kode DIAL, SMS, dan BIMA (2024)
Layanan pinjam pulsa Tri bisa menjadi solusi praktis bagi pengguna yang sedang kehabisan saldo.
Caranya pun cukup mudah, kamu bisa melakukannya melalui kode DIAL (telepon), layanan SMS, dan aplikasi Bima+.
Meski cara hutang pulsa Tri terbilang mudah, tetapi ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi agar kamu bisa menggunakan layanan ini.
Bagi kamu yang ingin menggunakan layanan ini, berikut syarat dan langkah-langkah untuk pinjam pulsa di provider Tri.
Syarat Pinjam Pulsa Tri
Sebelum meminjam pulsa Tri, kamu perlu memenuhi beberapa syarat dan ketentuan berikut ini.
- Layanan pinjaman pulsa ini hanya berlaku bagi pelanggan Tri Prabayar.
- Nomor Tri yang mengajukan pinjaman sudah aktif lebih dari 90 hari.
- Pelanggan Tri rutin mengisi ulang pulsa.
- Nomor yang diajukan tidak sedang berada pada masa tenggang.
- Pembayaran peminjaman pulsa dilakukan dengan memotong pulsa saat pelanggan melakukan pengisian.
- Tri memiliki hak untuk menolak permohonan untuk menikmati layanan pulsa darurat ini.
- Ada biaya jasa saat melakukan pengembalian pulsa pinjaman.
Cara Pinjam Pulsa Tri
Jika kamu sudah memenuhi syarat dan ketentuan tersebut, maka kamu bisa mengajukan pinjaman pulsa dengan beberapa cara berikut.
Cara Pinjam Pulsa Melalui Kode DIAL
Cara pertama untuk mengajukan pinjaman pulsa Tri bisa dilakukan melalui kode DIAL.
Begini caranya:
- Buka menu Telepon di hp kamu.
- Ketik *805#.
- Tekan “Call” atau “Ok”.
- Kemudian, akan muncul beberapa pilihan pulsa darurat yang bisa kamu pilih dan jumlah pulsa yang harus dikembalikan.
- Pilih pulsa darurat yang kamu inginkan.
- Lalu, klik Kirim.
- Setelah itu, tunggu beberapa saat sampai ada SMS yang berisi bahwa pulsa darurat kamu sudah bisa digunakan.
Cara Pinjam Pulsa Melalui SMS
Cara pinjam pulsa Tri selanjutnya adalah melalui SMS penawaran.
Cara ini bisa dilakukan hanya dengan membalas SMS dari Tri.
Yang mana, saat kamu menggunakan pulsa Tri sampai habis, akan ada SMS notifikasi yang akan memberikan penawaran pulsa darurat.
Nah, jika ingin hutang pulsa Tri, kamu bisa mengikuti petunjuk yang tertera di SMS tersebut.
Sebagai catatan, cara ini hanya bisa dilakukan oleh pengguna yang mendapatkan SMS penawaran dari Tri karena tidak semua orang bisa mendapatkan SMS tersebut.
Cara Pinjam Pulsa Melalui Aplikasi Bima+
Cara meminjam pulsa Tri yang terakhir adalah melalui aplikasi Bima+.
Untuk menggunakan cara ini, pastikan kamu sudah meng-install aplikasi Bima+ dan melakukan registrasi dengan nomor Tri yang kamu miliki.
Setelah itu, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut.
- Buka aplikasi Bima+.
- Cari menu pinjaman pulsa dengan mengetik “Bima Loan” di kolom pencarian.
- Klik tombol “Ajukan”.
- Pilih nominal pulsa yang ingin kamu ajukan.
- Klik “Lanjut” untuk mengonfirmasi pengajukan pinjaman pulsa Tri.
- Tunggu beberapa saat sampai proses pinjaman pulsa selesai.
Pakai Provider Lain? Lihat Juga:
Itulah beberapa syarat dan ketentuan untuk hutang pulsa Tri lengkap dengan cara meminjamnya.
Dengan adanya layanan pinjam pulsa Tri ini, pengguna memiliki opsi yang praktis ketika menghadapi situasi saat kehabisan saldo atau kuota.
Selamat mencoba ya!