Cara Mengganti Wallpaper Laptop di Windows 11, 10, 8 dan 7

Cara Mengganti Wallpaper Laptop di Windows 11, 10, 8 dan 7

Wallpaper di laptop bisa diganti dengan mudah melalui menu pengaturan yang ada di Windows.

Namun, beda versi Windows akan beda juga letak dan nama pengaturannya.

Nah, di bawah ini, kamu bisa coba beberapa cara mengganti wallpaper laptop untuk pengguna Windows 10, Windows 11, serta Windows 7 dan 8.



Cara Mengganti Wallpaper Windows 10

Untuk pengguna Windows 10, kamu bisa mengganti wallpaper melalui menu Personalize dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini.

  1. Klik kanan pada Desktop

  2. Pilih Personalize

    menu personalize windows 10

  3. Cari menu Background pada pengaturan yang terbuka

  4. Pilih Pictures pada kotak Background

    menu background windows 10

  5. Klik Browse

    mengganti wallpaper laptop di windows 10

  6. Pilih gambar atau foto yang ingin dijadikan wallpaper

  7. Klik Choose picture untuk mengkonfirmasi

    pilih gambar untuk wallpaper laptop

  8. Jika ingin mengubah posisi gambar, silakan ubah opsi pada kolom Choose a fit

    atur posisi gambar untuk wallpaper

  9. Selesai, wallpaper laptopmu berhasil diganti

  10. Klik ikon Close untuk menutup jendela pengaturan

Cara Mengganti Wallpaper Windows 11

Untuk mengganti wallpaper di windows 11, caranya hampir sama dengan Windows 10, hanya saja berbeda di nama menu dan tampilannya.

Cara mengganti wallpaper Windows 11 adalah sebagai berikut:

  1. Klik kanan pada Desktop

  2. Pilih Personalize

    menu personalize windows 11

  3. Klik Background pada menu Personalization

    menu background di windows 11

  4. Klik Browse photos

    mengganti wallpaper laptop windows 11

  5. Pilih foto yang ingin kamu jadikan sebagai wallpaper

  6. Pada kolom Choose a fit for your desktop image, pilih salah satu posisi wallpaper yang kamu inginkan (Fill, Fit, Strecth, Tile, atau Center)

    pengaturan posisi wallpaper windows 11

  7. Selesai, wallpaper di Windows 11 telah berhasil diganti

Cara Mengganti Wallpaper Windows 7 dan 8

Windows 7 dan 8 memiliki letak pengaturan yang berbeda untuk mengganti walpaper karena kedua versi Windows ini masih menggunakan tampilan yang lama.

Berikut adalah cara mengganti wallpaper di Windows 7 atau Windows 8:

  1. Klik kanan pada Desktop

  2. Pilih menu Personalize

  3. Pada jendela yang terbuka, klik Desktop Background

    pengaturan desktop background di windows 8 dan 7

  4. Pilih salah satu gambar yang sudah tersedia atau pilih gambar lain dengan mengklik Browse

    ganti wallpaper laptop di windows 7 dan 8

  5. Pilih file gambar yang ingin kamu jadikan wallpaper

  6. Pilih salah satu Pictures Position (Fill, Fit, Strecth, Tile, atau Center)

    pengaturan pictures position untuk wallpaper laptop

  7. Klik Save Changes untuk menyimpan pengaturan

  8. Silakan cek apakah wallpaper laptopmu sudah sesuai atau belum

  9. Jika belum, kamu bisa pilih gambar lain atau ubah Pictures Position-nya

  10. Jangan lupa untuk klik Save Changes

Cara Cepat Mengganti Wallpaper Laptop

Selain melalui pengaturan, kamu juga bisa mengganti wallpaper laptop dengan memilih foto atau gambar melalui File Explorer.

Caranya adalah sebagai berikut:

  1. Buka File Explorer

  2. Cari gambar atau foto yang ingin dijadikan wallpaper laptop

  3. Klik kanan pada file tersebut

  4. Pilih Set as desktop background

    menu set as desktop background untuk mengganti wallpaper

  5. Selesai, wallpaper laptopmu akan langsung berubah setelah memilih menu tersebut


Cara di atas bisa kamu gunakan di semua versi Windows, mulai dari Windows 7, 8, 10, dan 11.


Nah, itulah beberapa cara mengganti wallpaper di laptop yang bisa kamu coba.

Dalam memilih wallpaper, sangat direkomendasikan untuk menggunakan gambar atau foto yang beresolusi tinggi, minimal sama atau lebih besar dari ukuran layar laptopmu.

Jika gambarnya terlalu kecil, maka wallpapermu akan terlihat pecah dan kurang enak untuk dilihat.

Selamat mencoba.

Dwi Arizki Verdianto

Dwi adalah penulis dan editor di Teknogram. Dia merupakan seorang web developer dengan keahlian utama di bidang pengembangan web, open source, dan sistem operasi.

9 Cara Mengatasi Touchpad Laptop yang Tidak Berfungsi

Sedang mengalami masalah dengan touchpad laptop? Jika iya, maka kamu bisa coba beberapa cara memperbaiki touchpad laptop...

7 Cara Mengatasi “Your PC ran into a problem” di Windows 10

Ketika Windows 10 sedang bermasalah, terkadang akan muncul secara tiba-tiba layar biru yang bertuliskan ‘Your PC ran...

7 Cara Download Game di Laptop dan PC (Mudah & Gratis)

Game bawaan yang ada di laptop biasanya memang kurang menarik dan cenderung membosankan. Oleh karena itu, mungkin...

3 Cara Mematikan Firewall di Windows 11, 10, 8, dan 7

Fitur firewall yang ada di Windows memang bisa melindungi komputer atau laptopmu dari virus ataupun mallware. Namun,...

Kapan Harus Upgrade RAM dan SSD Laptop? Pertimbangkan 9 Hal Ini!

Apakah laptopmu mulai lemot dan ngelag? Mungkin inilah saatnya kamu harus mempertimbangkan untuk upgrade RAM dan SSD.

Cara Download Aplikasi di Laptop Windows yang Mudah & Aman

Panduan lengkap tentang cara download aplikasi di laptop berbasis Windows yang mudah, cepat, dan aman beserta cara instalasinya.