Google Hapus 17 Fitur dari Google Assistant, Ini Daftarnya!

Google Hapus 17 Fitur dari Google Assistant, Ini Daftarnya!

Beberapa waktu lagi, Google Assistant akan menghapus 17 fitur yang dianggap kurang berguna atau penggunaannya rendah.

Pada 11 Januari 2024, Google mengumumkan bahwa beberapa fitur di Google Assistant dengan penggunaan rendah akan segera dihapus.

Perusahaan akan memprioritaskan pengalaman yang disukai pengguna dan berinvestasi pada teknologi yang membuat pengalaman tersebut bisa lebih baik.

Meski sebagian fitur hilang, Google memberikan beberapa solusi sebagai penggantinya.

Penghentian Fitur Dilakukan Mulai Bulan Depan

Penghapusan beberapa fitur Google Assistant disinyalir berkaitan dengan Bard yang akan menjadi masa depan asisten di Google.

Sebelum hal itu terjadi, beberapa fitur Google Assistant dengan penggunaan rendah akan dihapus pada bulan Februari.

Mengutip The Verge, pemberhentian selamanya dilakukan pada tanggal 26 Februari 2024.

Penghapusan fitur-fitur tersebut akan berdampak pada perangkat seluler, smartwatch, dan smart speaker/display.

Daftar Fitur Google Assistant yang Dihapus

Berikut ini daftar fitur/kemampuan Google Assistant yang dianggap kurang berguna dan akan segera dihapus:

  1. Memutar dan mengontrol audio books di Google Play Book dengan suara.
  2. Menyetel atau menggunakan alarm media, alarm musik, atau alarm radio di perangkat yang mendukung Google Assistant.
  3. Mengakses dan mengelola buku masak, mentransfer resep dari perangkat satu ke perangkat lainnya, memutar video instruksi resep, atau menampilkan resep langkah demi langkah.
  4. Mengelola stopwatch di Smart Display dan Speaker.
  5. Menggunakan suara untuk menelepon perangkat atau broadcast pesan ke Google Family Group. 
  6. Menggunakan suara untuk mengirim email, pesan video, atau audio.
  7. Menjadwal ulang acara di Google Calendar dengan suara.
  8. Menggunakan App Launcher dalam mode mengemudi di Google Maps untuk membaca mengirim pesan, melakukan panggilan, dan mengontrol media.
  9. Meminta untuk menjadwalkan atau mendengarkan pengumuman Family Bell yang dijadwalkan sebelumnya.
  10. Meminta untuk bermeditasi dengan tenang.
  11. Kontrol suara untuk aktivitas tidak lagi tersedia di Fitbit Sense dan Versa 3.
  12. Fitur melihat ringkasan tidur hanya akan tersedia di Google Smart Display.
  13. Panggilan yang dilakukan dari speaker dan Smart Display tidak akan muncul dengan ID penelepon kecuali pengguna menggunakan Duo.
  14. Melihat perkiraan waktu perjalanan di Smart Display.
  15. Memeriksa rencana perjalanan pribadi dengan suara.
  16. Memeriksa informasi tentang kontak pengguna.
  17. Meminta untuk melakukan tindakan tertentu melalui suara, seperti mengirim pembayaran, reservasi, atau mengunggah ke sosial media.

Beberapa perubahan juga dilakukan pada aplikasi Google yang akan memicu respon ‘Search’ saat ikon mikrofon diketuk.

Perangkat Pixel juga akan ikut terpengaruh, karena mikrofon di pencarian Pixel kini akan meluncurkan pencarian suara, bukan asisten.

Seru! Instagram Hadirkan Game Ping Pong Emoji, Begini Cara Mainnya

Instagram merilis secara diam-diam fitur permainan game ping pong emoji. Seperti apa cara mainnya?

Google Rilis 9 Fitur Baru di Android, Ada Peredam Bising Hingga Emoji Baru!

Google resmi mengumumkan 9 fitur baru di OS Android pada acara Mobile World Congress 2023. Berikut detailnya.

Assistant with Bard: Google Assistant Baru yang Dilengkapi AI

Asisten digital yang lebih cerdas bakal segera hadir lewat kolaborasi antara Google Assistant dan Google Bard.

Google Hadirkan Fitur Baru Untuk Cari Diskon Belanja

Untuk mempermudah belanja dan mencari harga yang sesuai, pengguna bisa memanfaatkan Google Search dan Chrome yang memiliki fitur baru ini!

Google Camera Resmi Berubah Jadi ‘Pixel Camera’ di Play Store

Aplikasi Google Cameral kini berganti menjadi Pixel Camera. Hal ini dilakukan untuk membuat Pixel Camera terus eksklusif untuk perangkat Pixel.

Instagram Hadirkan Fitur Backdate Untuk Mundurkan Tanggal Postingan

Instagram kembali mengerjakan beberapa fitur baru yaitu post to the past, short story baru, pop-mode, dan kirim file lewat DM.