Meta Hadirkan Fitur Saluran Broadcast di Messenger dan Facebook

Meta Hadirkan Fitur Saluran Broadcast di Messenger dan Facebook

Setelah Instagram dan WhatsApp, dua aplikasi lain milik Meta bakal segera memiliki fitur saluran broadcast.

Belum lama ini, Meta menghadirkan fitur saluran broadcast ke Instagram dan WhatsApp.

Fitur tersebut dapat dimanfaatkan untuk berbagi pesan ke banyak pengikut sekaligus untuk berinteraksi langsung.

Menyusul kedua aplikasi Meta yang telah memiliki saluran broadcast, hari ini, Kamis, 19 Oktober 2023, perusahaan mengumumkan bahwa fitur tersebut akan segera hadir di Messenger dan Facebook.

Diperkirakan saluran broadcast akan mulai tersedia beberapa minggu mendatang.

Dengan demikian, pengguna Facebook dan Messenger bisa berinteraksi langsung dengan banyak pengikut lewat pesan yang dibagikan.

Saluran broadcast dari Meta akan mendukung teks, gambar, jajak pendapat, reaksi, dan banyak lagi.

Namun, pesan dalam broadcast hanya bisa dikirim oleh pembuat saluran, sementara pengikut saluran hanya bisa memberikan suara jika pengirim membuat jajak pendapat.

Sebagai CEO Meta, Mark Zuckerberg dan para eksekutif lainnya di perusahaan telah menggunakan saluran broadcast untuk berbagi tentang fitur dan rilis produk.

Saluran broadcast juga bisa dimanfaatkan oleh kreator dan tokoh masyarakat untuk berbagi kabar terbaru dengan pengikutnya dan berbagi banyak momen lain.

Meta saat ini tengah menguji kemampuan Halaman/Page Facebook untuk membuat saluran broadcast yang diperkirakan akan tersedia dalam beberapa minggu mendatang.

Pengguna yang mengelola Page Facebook dapat memulai siaran langsung dari Page mereka setelah opsi tersedia.

Namun jika belum tersedia, Meta menyarankan untuk bergabung dalam daftar tunggu.

Setelah mereka membuat saluran broadcast dan membagikan pesan pertama, para pengikut akan menerima konfirmasi yang menanyakan apakah mereka ingin bergabung dengan siaran broadcast atau tidak.

Pengguna bisa bergabung dengan siaran broadcast dari profil Page Facebook lalu mereka akan menerima notifikasi setiap kali ada pesan yang disiarkan.

Jika pengguna tidak ingin menerima notifikasi, Meta tetap memberikan opsi untuk menonaktifkan notifikasi saat pesan baru diposting.

Namun tenang saja, hal ini tidak menjadikan pengguna keluar dari saluran tersebut.

Untuk melihat daftar lengkap saluran broadcast yang diikuti, pengguna dapat mengecek bagian daftar obrolan.

Adanya saluran broadcast memudahkan siapa saja untuk berbagi kabar kepada para pengikut.

Sebelumnya, pengguna Facebook hanya dapat membuat cerita atau postingan untuk berbagi banyak hal dengan pengikut.

Kehadiran saluran broadcast di aplikasi Meta lain selain Instagram sebelumnya telah dibocorkan perusahaan.

Meta mengatakan pihaknya berencana menghadirkan fitur tersebut ke semua aplikasi populer miliknya.

Tecno Spark 20 Siap Rilis di Indonesia, Begini Spesifikasinya!

Ponsel baru dari Tecno, yaitu Tecno Spark 20 resmi dirilis secara global dan akan hadir juga di Indonesia. Seperti apa spesifikasinya?

Apple Rilis iOS 17.1 RC2 untuk iPhone 15, Apa yang Baru?

Apple merilis pembaruan khusus untuk model iPhone 15 lewat iOS 17.1 RC2. Ada berbagai peningkatan hingga perbaikan bug.

iPad Pro 2024 Akan Pakai Layar OLED dan Magic Keyboard Baru

Pembaruan pada iPad Pro tahun 2024 dikabarkan akan meliputi layar OLED hingga magic keyboard yang baru. Begini detailnya.

Twitter API Sudah Tidak Gratis Lagi, Berapa Biayanya?

Twitter akan mengakhiri akses gratis API kepada pengguna dan memberlakukan versi berbayarnya. Berapa biaya yang harus dikeluarkan?

Microsoft Bing Versi Baru Kini Terintegrasi dengan ChatGPT

Microsoft Bing telah merilis versi terbarunya yang terintegrasi dengan ChatGPT. Fitur ini sudah bisa dicoba secara terbatas oleh beberapa pengguna.

Bocoran Windows 12 Telah Beredar, Siap Rilis Tahun Depan?

Bocoran Windows 12 telah ramai diperbincangkan di Internet dan diprediksi akan rilis tahun 2024. Seperti apa tampilannya?