
Oppo A78 5G Segera Rilis, Apa Saja Fitur Unggulannya?
Oppo akan kembali meluncurkan produk smartphone mid-range tahun ini. Oppo A78 5G dilaporkan akan rilis pada tahun 2023 dan mengawali peluncurannya di Malaysia.
Perilisan ini menjadi respons Oppo atas sambutan positif pada smartphone mid-range yang telah diproduksi sebelumnya.
Oppo A78 5G memiliki layar LCD IPS dengan lebar 6,56 inci. Layar smartphone ini mempunyai resolusi HD+ dengan refresh rate 90 Hz yang memungkinkan UI-nya menjadi lebih mulus.
Produk mid-range ini dibangun dengan chipset Mediatek Dimensity 700.
Oppo A78 5G tersedia dengan kapasitas RAM 8 GB dan penyimpanan internal 128 GB yang dapat diperluas karena terdapat slot kartu micro SD.
Oppo A78 5G menjalankan ColorOS 13.0 berbasis Android 13. Smartphone ini ditenagai baterai dengan kapasitas 5000 mAh.
Oppo juga menyoroti keunggulan fitur fast charging pada produk ini yang didukung oleh teknologi 33W SuperVOOC. Teknologi ini juga diproduksi Oppo pada produk lainnya seperti Oppo A76 dan Oppo A77.
Pada bagian depan smartphone ini akan tampak kamera depan dengan sensor 8 Megapiksel. Desain kamera Oppo A78 5G ini berbentuk water-drop notch.
Kamera belakang 5G dibangun dengan desain dual-ring yang mempunyai sensor kamera utama sebesar 50 Megapiksel dan sensor kedalaman 2 Megapiksel.
Kamera AI 50 Megapiksel ini dikatakan dapat mengambil gambar dengan resolusi mencapai 108 Megapiksel serta dapat mengambil foto pada malam hari dengan unggul.
Dalam urusan speaker-nya, Oppo A78 5G mengandalkan sistem dual stereo speakers yang volumenya dapat ditingkatkan hingga 200 persen.
Produk Oppo ini terverifikasi IPX4-grade waterproof, yang membuat Oppo A78 5G tahan terhadap percikan air.
Oppo A78 5G tersedia dalam 2 pilihan warna, glowing purple dan glowing black.
Laporan dari pabrik manufaktur Oppo menyebutkan bahwa Oppo A78 5G dapat beredar dengan kisaran harga antara 3,5 juta Rupiah hingga 3,6 juta Rupiah.
Namun, sampai saat ini pihak Oppo belum memberikan pernyataan terkait tanggal rilis spesifik dan harga resmi produk ini.