Cara Daftar Member Indomaret Secara Online dan Offline (2024)
Daftar member di Indomaret bisa jadi opsi menarik buat kamu yang suka belanja di gerai ritel satu ini.
Ada banyak penawaran menarik yang ditawarkan secara khusus untuk para member setianya.
Mulai dari potongan harga, poin reward dan beragam promo eksklusif lainnya.
Tertarik buat daftar member Indomaret tapi bingung caranya?
Simak apa saja syarat dan langkah-langkah selengkapnya dalam ulasan berikut ini.
Apa itu Member Indomaret?
Member Indomaret adalah tanda keanggotaan untuk para pelanggan yang mendaftarkan dirinya sebagai pelanggan gerai ritel tersebut.
Siapapun boleh mendaftar sebagai member di Indomaret, asalkan sudah memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku.
Keuntungan Menjadi Member Indomaret
Sebagai member Indomaret, kamu bisa mendapatkan beragam keuntungan yang menarik dari setiap transaksi yang dilakukan.
Bukan hanya transaksi belanja produk sehari-hari, kamu juga bisa melakukan pembayaran cicilan, bayar listrik, air, top up saldo dan banyak lagi.
Adapun keuntungan menjadi member di Indomaret adalah sebagai berikut:
- Potongan harga khusus: yang hanya bisa dinikmati member terdaftar.
- Poin reward: setiap transaksi yang dilakukan di Indomaret akan mendapatkan poin sesuai ketentuan yang berlaku dan nantinya bisa ditukar dengan reward atau hadiah sesuai jumlah poin yang didapat.
- Promo khusus: penawaran menarik ini biasanya seperti promo beli 1 dapat 2 dan sebagainya.
Jadi jika ingin bisa mendapatkan reward yang menarik, maka tingkatkan transaksi belanja kamu.
Syarat Menjadi Member Indomaret
Agar bisa menjadi member di Indomaret, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi, antara lain:
- Sudah berusia minimal 18 tahun saat mendaftar
- Memiliki nomor telepon aktif yang bisa menerima SMS untuk verifikasi
- Melakukan pendaftaran melalui situs web resmi Indomaret atau di aplikasi MyIndomaret
- Mengisi data diri sesuai KTP atau kartu identitas dengan lengkap
- Setuju dengan syarat dan ketentuan yang berlaku
Cara Mendaftar Member Indomaret
Mendaftar sebagai member Indomaret bisa dilakukan dengan sangat mudah, bahkan bisa secara offline maupun online.
Cara Mendaftar Member Indomaret Secara Offline
Cara ini mengharuskan kamu untuk mendaftar langsung di gerai Indomaret terdekat.
Adapun cara mendaftar member Indomaret secara offline adalah sebagai berikut:
- Datang ke gerai Indomaret terdekat, lalu minta formulir untuk pendaftaran di bagian kasir
- Isi data-data yang dibutuhkan di formulir pendaftaran tersebut dengan benar dan lengkap, mulai dari nama, alamat/domisili, nomor telepon, hingga alamat email.
- Serahkan formulir yang sudah diisi ke kasir.
- Tunggu sebentar hingga proses pendaftaran member selesai dilakukan
- Lalu bayar biaya pendaftaran member di kasir, biaya ini cukup bervariasi tergantung dari kebijakan gerai Indomaret tersebut
- Kartu member yang sudah jadi biasanya akan diberikan langsung, tapi ada kalanya harus menunggu beberapa waktu hingga kartu member siap.
Setelah mendapatkan kartu member, kamu perlu mengaktifkannya lebih dulu sebelum menggunakannya.
Ikuti petunjuk yang ada di balik kemasan kartu untuk mengaktifkan kartu member tersebut.
Biasanya, kamu perlu mendaftar ke aplikasi atau website resmi Indomaret dan mengisi data pribadi dengan lengkap hingga nomor yang tertera di kartu member tersebut.
Barulah kemudian, kartu member bisa mulai digunakan untuk mendapatkan poin dari transaksi yang dilakukan.
Cara Daftar Member Indomaret Secara Online
Daftar member Indomaret juga bisa dilakukan secara online dengan mengunduh aplikasi resminya yakni Indomaret Poinku.
Adapun langkah-langkah mendaftar member Indomaret melalui aplikasi adalah sebagai berikut:
- Buka aplikasi Indomaret Poinku yang sudah diunduh di perangkat yang digunakan
- Masukan nomor telepon untuk masuk ke aplikasi, lalu klik Masukan
- Selanjutnya, kamu akan mendapatkan panggilan masuk yang nantinya bisa digunakan sebagai kode verifikasi, lalu klik Lanjut
- Kemudian kamu harus memasukan nomor untuk membuat PIN baru di aplikasi, klik Konfirmasi
- Selamat, kamu sudah langsung menjadi member Indomaret Poinku
Agar kamu bisa menikmati fitur-fiturnya, jangan lupa lengkapi data diri terlebih dahulu
Di aplikasi ini, kamu sudah tercatat sebagai member dan bisa menggunakannya untuk transaksi belanja di Indomaret untuk mendapatkan poin.
Namun sebelum itu, hubungkan terlebih dulu aplikasi Indomaret dengan metode pembayaran yang tersedia.
Cara daftar member Indomaret ternyata cukup mudah dilakukan, kamu bahkan bisa memilih daftar offline ataupun secara online.
Agar bisa mendapatkan keuntungan yang besar, tingkatkan juga transaksi belanja dengan member Indomaret milikmu, ya.
Semoga bermanfaat.